Indonesia Bertemu Vietnam, Malaysia Melawan Thailand di Semifinal AFF

  • Diposting pada 02 Januari 2023
  • Olahraga
  • Oleh Didik Triono


    Tulis disini ..

mantiknews.com, Jakarta - Kepastian Indonesia akan melawan Vietnam di semifinal Piala AFF 2022 itu didapat usai Vietnam memenangi laga terakhirnya di Grup B. Laga Vietnam di Grup B, pasukan Park Hang-seo bisa menang telak atas Myanmar Vietnam menang dengan 3-0 dalam pertandingan di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Selasa (3/1/2023). 

Hasil itu membuat Vietnam keluar menjadi juara Grup B. Nguyen Tien Linh dkk mengoleksi 10 poin dari empat laga, dengan rincian mengemas tiga kemenangan dan sekali imbang.

Indonesia menjadi runner up Grup A, usai kalah selisih gol dari Thailand, namun Indonesia masih dapat kesempatan untuk terus melaju selanjutnya untuk melawan Vietnam yang menjadi juara Grup B.

Laga Indonesia vs Vietnam di semifinal Piala AFF 2022 sendiri akan berlangsung dalam dua leg. Pertandingan masing-masing digelar pada 6 dan 9 Januari 2022.

Indonesia akan lebih dulu menjamu Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan. Tiga hari berselang, gantian pasukan Shin Tae-yong bertandang ke Hanoi pada leg kedua semifinal Piala AFF 2022.

Sementara di semifinal lainnya akan mempertemukan a Malaysia vs Thailand. Thailand, yang menjadi juara Grup A, akan melawan Malaysia selaku runner up Grup B. Malaysia menjadi runner up Grup B usai bisa mengalahkan Singapura 4-1 di Stadion Bukit Jalil.

Penulis
Tidak Ada Gambar
SuperAdmin
Didik Triono

Anda Mungkin Juga Menyukai